HomeBusinessIde Copywriting untuk Bisnis Fashion
Ide Copywriting untuk Bisnis FashionBy: Elavigne - 7 Mar 2023

Menjual produk-produk fashion memang gampang-gampang susah, namun dengan bantuan digital marketing penjualan produk fashion kini lebih berkembang dan mudah menjangkau konsumen dengan penjualan online-nya. 

Sejalan dengan itu, bentuk promosinya juga harus didukung dengan ide copywriting yang unik dan menarik agar pelanggan bisa terkesan dengan hanya sekali membaca detail produk dan slogan promosinya.

Nah, berikut ini akan dijelaskan beberapa ide copywriting untuk produk fashion sesuai dengan jenis produk yang dijual. Namun sebelumnya, kamu juga harus tahu bahwa dalam menjalankan usaha fashion saat ini perlu didukung juga dengan penggunaan website perusahaan.

Pastikan untuk menggunakan produk Karts Webstore dari Karts.id untuk menunjang bisnis fashion yang sedang dijalankan. 

Tanpa menunggu lebih lama, simak uraian lengkap tentang ide copywriting di bawah ini!

Ide Copywriting untuk Baju Pria

Copywriting untuk produk-produk baju pria lebih baik menggunakan bahasa yang lebih terkesan cool dan maskulin. Buat kalimat yang simpel tetapi memiliki kekuatan.

Berikut adalah beberapa contohnya!

  • “Embrace versatility in comfort, kini tidak perlu lagi gerah saat memakai kemeja!”

  • “This navy hoodie will hug you with warm and comfiness!”

  • “Black shirt memang tidak perlu di debat, make your choice for travel’s outfit on the website!

Ide Copywriting untuk Pakaian Anak-anak

Cara menuliskan ide copywriting untuk pakaian anak-anak berbeda dengan baju orang dewasa. Ada dua fokus yang perlu diperhatikan, pertama adalah kebutuhan anak dan juga ajakan untuk orangtuanya untuk membeli pakaian tersebut. 

Dan berikut adalah beberapa contohnya!

  • “Kaos dengan bahan yang aman dan nyaman dipakai ini, cocok untuk anak bunda tersayang!”

  • “Sama seperti keceriaan anak-anak, setelan piyama ini berwarna-warni serupa warna pelangi”

Ide Copywriting untuk Bisnis Pakaian Muslim

Selanjutnya adalah contoh copywriting untuk bisnis yang bergelut di produksi pakaian muslim. Sebagai negara dengan mayoritas masyarakat muslim terbesar di dunia, Indonesia memiliki peluang berlimpah untuk menuangkan ide promosi untuk bisnis ini. 

Dan berikut ini adalah beberapa ide copywriting yang bisa dipakai !

  • “Tampil tetap nyaman dan trendi di hari lebaran, kini bukan hanya sekedar angan-angan”

  • “Tampil percaya diri di hari yang fitri, dengan setelan tunik yang serasi!”

  • “Kini berhijab tidak usah takut panas, ada pashmina diamond dari bahan pilihan yang bisa membuatmu tampil trendi sekaligus nyaman”

Ide Copywriting untuk Tas dan Sepatu

Dalam lingkup fashion produk tas dan sepatu memiliki segmentasi bisnis yang juga tidak kalah menguntungkan untuk para pengusaha, dan bisnis ini bisa lebih menghasilkan profit dengan memberikan copywriting yang tepat dalam setiap promosinya.

Berikut ini beberapa contoh copywriting yang bisa digunakan untuk bisnis tas dan sepatu!

  • “Sneaker keren ini bisa memaksimalkan kegiatan jogging sekaligus menemani kegiatan sehari-hari kamu yang sibuk, dijamin tetap nyaman!”

  • “Clutch bag ini bisa memberikan tampilan elegan dalam segala situasi”

  • “Sudah saatnya beralih pada tote bag multifungsi yang trendi ini, jangan sampai kehabisan. Life Short, Let’s shop!”

Nah, itu dia penjelasan lengkap tentang beberapa ide copywriting yang bisa kamu gunakan dalam bisnis fashion. Dari mulai copywriting untuk baju pria, pakaian anak-anak, pakaian muslim, dan bisnis tas dan sepatu.

Ide copywriting tersebut bisa dipelajari dan dikembangkan sesuai dengan keunggulan dari produk yang diproduksi, dengan copywriting yang tepat bisnis bisa dipastikan akan mendatangkan omset yang semakin melejit. 

TAGS
Buat website toko online Anda sekarangWhatsapp Kami
Syarat dan Ketentuan
Kebijakan Privasi
© Copyright 2023. Karts.id. All Right Reserved.