HomeTips & TrickBerikut adalah Pentingnya Punya Website UMKM: Kegunaan dan Tips Membuat yang Benar
Berikut adalah Pentingnya Punya Website UMKM: Kegunaan dan Tips Membuat yang BenarBy: Elavigne - 24 Okt 2024
Webstore Karts UMKM

Kegunaan Punya Website UMKM dan Tips Membuat yang Benar

Apakah sekarang Anda sedang membangun usaha UMKM atau UKM? Jika iya, maka Anda perlu membuat website UMKM atau UKM demi memperlancar perkembangan bisnis. Ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan dengan membuat usaha dapat dijangkau oleh banyak orang secara maya.

Perkembangan dunia digital yang semakin maju membuat setiap orang memilih untuk menilik informasi mengenai suatu perusahaan atau produk melalui internet. Nah, hal ini akan mempengaruhi keputusan mereka dalam menyelesaikan pembelian. Jika Anda tidak memiliki website UMKM, kemungkinan calon pelanggan untuk membeli jadi berkurang. Nah jika anda bingung ketika belum mempunyai website beralihlah ke Karts Webstore.

Masih banyak pelaku usaha UMKM yang menganggap bahwa memiliki website bukanlah hal yang diperlukan. Padahal, keuntungan yang didapat dari memiliki website dapat mengalahkan cara berjualan secara konvensional. Apa saja keuntungan ini? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini.

Mengapa UKM Harus Memiliki Website?

Satu hal yang pasti. Alasan dasar dari memiliki website UMKM atau UKM bisa memperluas jangkauan pasar Anda. Melalui website, setiap pengguna internet memiliki akses untuk mencari tahu informasi lanjutan mengenai usaha dan produk yang Anda tawarkan.

Di dalam website pula, Anda bisa memberikan informasi detail mengenai deskripsi dan promosi produk. Hal ini akan memudahkan Anda jika ingin mengeluarkan berbagai produk baru karena website bisa menjadi sarana pemasaran yang efektif.

Anda hanya perlu membuat sebuah halaman atau artikel pada website. Di dalamnya, ada bisa menaruh konten berupa tulisan, video, dan gambar mengenai diskon, penampilan produk, dan detail produk. Kemudian, Anda cukup membagikan link halaman atau artikel melalui berbagai media sosial atau aplikasi kirim pesan.

Peran Penting Website untuk UMKM

Persaingan bisnis yang semakin ketat mengharuskan setiap pelaku usaha untuk memikirkan alternatif baru yang dapat meningkatkan eksposur dan tingkat penjualan.

Demi mencapai hal ini, sangat disarankan untuk memiliki website UMKM yang bisa membantu perkembangan usaha. Informasi selanjutnya akan menjelaskan bagaimana website membantu usaha Anda.

 

1.Meningkatkan Kredibilitas

 

Website untuk UKM atau UMKM yang dirancang secara profesional dapat meningkatkan kredibilitas usaha. Keberadaan website bisa mengubah keraguan calon pelanggan terhadap kualitas produk dan bisnis. Sebab, mereka bisa memperoleh informasi tentang usaha, produk, bahkan ulasan dari pelanggan lama.

 

Penjelasan lainnya, pembuatan website instan menandakan bahwa Anda serius dalam membangun bisnis. Hal ini pun berdampak baik di mata investor atau bisnis lain yang ingin bekerja sama dengan usaha Anda.

2. Membangun Kesadaran Merek (Brand Awareness)

Kesadaran merek penting untuk dibangun agar produk atau layanan yang Anda tawarkan dikenal oleh masyarakat luas. Walaupun penjualan tidak secara instan meningkat, setidaknya bisnis sudah semakin dikenal oleh berbagai pihak dari kehadiran website.

Jika mereka dapat mengingat keunikan merek Anda, besar kemungkinan kalau mereka akan kembali memikirkan produk Anda dan merekomendasikan usaha Anda ke yang lain. Untuk membangun kesadaran merek, diperlukan juga berbagai cara seperti branding melalui media sosial.

3. Meningkatkan Pelayanan kepada Pelanggan

Bisnis yang masih memakai cara konvensional memiliki keterbatasan dalam melayani pelanggan. Hal ini disebabkan oleh waktu jam kerja dan jumlah karyawan yang terbatas. Namun, Anda bisa mengatasi hal ini dengan membuat website.

Website memiliki fitur layanan otomatis yang bisa membantu calon pelanggan di saat mereka memiliki keraguan atau pertanyaan. Layanan ini pun tersedia sepanjang waktu. Nah, customer service atau support yang baik dan responsif tentu saja menjadi nilai plus di mata calon pelanggan.

Terlebih lagi, informasi yang ada di website UMKM atau UKM Anda bisa diakses kapanpun dan dimanapun. Hal ini memudahkan calon pelanggan untuk membaca informasi mengenai produk, promosi, cara pesan, cara pembayaran, cara pengiriman, dan lainnya. Mereka pun jadi bisa menyelesaikan transaksi dengan cepat dan mudah.

4. Sarana Pemasaran yang Hemat Biaya

Walaupun Anda sedang tidak menjalankan kampanye pemasaran baru, setiap promosi yang sudah dibuat di website akan terus berjalan. Anda tidak perlu mengkhawatirkan hal ini meskipun website tidak dikelola terus menerus, asalkan sudah ada artikel atau halaman yang menjelaskan tentang promosi produk atau layanan.

Melalui website yang profesional, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya lebih untuk memasarkan produk di berbagai media sosial ataupun melalui pemasaran tradisional. Cukup dengan merancang website yang apik, calon pelanggan bisa langsung mengakses promosi yang sedang dilakukan usaha Anda.

Tips Membuat Website UMKM yang baik

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika Anda tertarik untuk membuat website UMKM sendiri. Informasi di bawah akan menjabarkan tips apa saja yang diperlukan untuk membuat website yang baik.

1. Tampilan Website

Tampilan website adalah hal pertama yang dilihat dan dinilai oleh pengunjung situs. Untuk itu, Anda perlu memperhatikan rancangan desain website sebelum diluncurkan. Pastikan desain yang dibuat sesuai dengan identitas UMKM Anda.

Website juga harus user-friendly dan responsif. Artinya, pengunjung bisa dengan mudah mencari informasi karena navigasi website bisa dipahami. Kemudian, tampilan desain website harus bisa disesuaikan pada setiap perangkat pengunjung baik itu desktop komputer, laptop, tablet, dan ponsel.

2. Konten Website

Konten pada halaman utama website UMKM harus bisa menarik perhatian calon pelanggan. Anda bisa memasukkan konten berupa gambar, video, dan tulisan singkat yang menjelaskan informasi relevan. Hal ini dikarenakan konten yang menarik bisa memikat banyak pengunjung untuk berada di website dan berinteraksi dengan konten yang dibuat.

Konten selanjutnya adalah isi dari blog website Anda. Konten blog haruslah relevan dengan jenis industri, produk, dan layanan yang Anda tawarkan. Anda bisa mencari topik artikel blog di internet dan merancang strategi pemasaran konten agar bisa menaikkan jumlah pengunjung situs web.

Manfaatkan juga strategi SEO (Search Engine Optimization) di konten artikel atau halaman website. Hal ini bisa memudahkan mesin pencari untuk membaca konten Anda dan, jika sesuai dengan intensi pencarian pengguna internet, merekomendasikannya pada halaman pertama mesin pencari.

3. Membuat Website E-Commerce

Jika usaha UKM atau UMKM Anda fokus dalam menjual sesuatu, disarankan untuk membuat website khusus e-commerce. Website jenis ini dapat memaksimalkan fungsionalitas toko online Anda dengan menyediakan berbagai layanan untuk mempermudah proses transaksi.

Contohnya, menyediakan pilihan alat pembayaran, keranjang belanja, katalog produk, diskon atau kode kupon, serta laporan setiap transaksi.

Nah jika kamu belum mempunyai website kamu bisa coba menggunakan jasa pembuatan website bisnis untuk membuat website dengan mencoba Webstore Karts.

Keuntungan membuat website bersama Webstore Karts Store kamu bisa mengintegrasikan website kamu dengan Webstore Karts seperti akunting, persediaan barang, sampai sistem gudang.

Apa aja sih fitur Karts yang akan aku dapatkan kalo pake Webstore Karts store ? Salah satunya adalah layanan iklan dimana kamu bisa mendatangkan traffik dan penjualan dengan layanan iklan.

Kamu penasaran sama fitur webstore karts store? Langsung coba Webstore Karts secara GRATIS tinggal klik link ini. Webstore Karts.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat membuat situs web yang efektif untuk bisnis kecil Anda. Selamat mencoba!

TAGS
Buat website toko online Anda sekarangWhatsapp Kami
Syarat dan Ketentuan
Kebijakan Privasi
© Copyright 2023. Karts.id. All Right Reserved.